Lihatlah keponakanmu, dia selalu juara kelas
Seandainya kamu bisa sepertinya.
Lihat anak tetangga, dia rajin sekali.
Andai kamu sepertinya
Lihat temanmu dia bekerja di bidang itu
Andai kamu bekerja di bidang yang sama.
Andai dulu kamu sekolah disana dan langsung bekerja.
Tak perlu bersusah-susah kuliah.
Sudah bisa mencari nafkah.
Mungkin niatnya mulia.
Penyemangat tuk raih cita-cita.
Namun, membandingkan diriku dengan lainnya.
Terasa seolah usahaku tanpa guna.
Terasa salah dan selalu salah.
Mungkin, ku tak seistimewa mereka
Yang selalu nampak sempurna.
Namun, ku juga manusia.
Yang tak ingin di bandingkan semaunya.
Mungkin ku tak bisa yang mereka bisa.
Tapi ku bisa yang mereka tak bisa.
Berhenti membandingkanku.
Tiap orang punya jalan yang berbeda, tak harus begitu.